bazar dpd 2 gerlong 1

BANDUNG - Serikat Karyawan (Sekar) Telkom DPD 2 Gegerkalong merayakan ulang tahun yang ke 20 dengan berbagai perlombaan dan bazar pada Selasa - Rabu (3-4/03/2020) di Lobby Gedung Bandung Digital Valley, Kota Bandung.

Pada perayaan tersebut dua lomba dihelat seperti lomba Dart Game dan Foosball yang diikuti oleh anggota Sekar dan non anggota yang ada di lingkungan Telkom Divisi Digital Service. Antusias peserta begitu tinggi dalam perlombaan, tercatat 67 orang mendaftar Dart Game dan 14 grup ikut serta dalam lomba Foosball.

bazar dpd 2 gerlong 2

Selain perlombaan, stand bazar juga turut memeriahkan HUT Sekar Telkom dengan berbagai macam barang yang ditawarkan, mulai dari makanan seperti moci, seblak, makaroni, pempek dan kudapan lainnya, juga ada pakaian dan koleksi kerajinan dari kayu.

Menurut Ketua Divisi Usaha Sekar Telkom DPD 2 Gegerkalong, Wulan Tri Wahyudi stand bazar diisi oleh karyawan dan warga sekitar kantor Telkom yang memiliki usaha. Hal itu bertujuan untuk memfasilitasi para anggota dan warga yang memiliki usaha dan ikut memeriahkan hari ulang tahun Sekar Telkom. "Kita coba untuk memfasilitasi anggota, bisa jadi kan anggota ada yang jago jualan dan punya usaha," ungkapnya saat dijumpai disela-sela acara.

bazar dpd 2 gerlong 3

Salah satu pengisi stand bazar, Ryan Gustira Haryanto mengaku terbantu karena produknya berupa makaroni kini jadi lebih dikenal oleh internal Telkom DDS. "Biasanya saya jualan tuh disimpen di koperasi, warung, dan teman-teman internship. Dengan adanya bazar ini jadi terbantu lah soalnya banyak yg dateng kan ke acara," ujarnya.

Selanjutnya Wulan mengatakan jika perayaan ulang tahun Sekar Telkom ini sebagai ajang untuk membangun keakraban antar sesama anggota Sekar Telkom, terutama karyawan muda yang akan menjadi penerus Sekar Telkom berikutnya.

"Kita coba untuk menjalin keakraban dengan karyawan muda dengan cara yang mereka suka, makannya kita bikin game, musik, dan olahraga yang anak muda gemari," pungkas Wulan