Sekar Telkom Fun Run 2018

 

Jakarta, 8 April 2018. SERIKAT KARYAWAN PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (SEKAR TELKOM), dalam rangkaian peringatan hari ulang tahunnya ke-18, telah sukses menyelenggarakan kegiatan Sekar Telkom FUN RUN 2018, pada hari Minggu, 8 April 2018 yang dimulai pukul 06.00 dengan start dan finish di area Telkom Landmark Tower Jl. Gatot Subroto Kav 52 Jakarta.

Ketua Umum SEKAR TELKOM, Asep Mulyana, menyatakan bahwa SEKAR TELKOM FUN RUN ini merupakan salah satu dari serangkaian kegiatan positif yang diselenggarakan oleh SEKAR TELKOM dalam rangka memperingati hari ulang tahun SEKAR TELKOM ke-18 yang jatuh pada tanggal 1 Maret 2018.  SEKAR TELKOM dalam setiap HUT nya selalu menampikan kegiatan-kegiatan positif baik untuk karyawan, perusahaan, lingkungan maupun kepentingan bangsa dan negara.

Selain FUNRUN, SEKAR juga telah melaksanakan rangkaian kegiatan HUT diberbagai daerah, antara lain SEKAR TELKOM FUN BIKE ke-9 di Bandung yang dihadiri 1800 peserta, Donor Darah di Berbagai Daerah di Indonesia, Bantuan Sosial & Bencana, Bantuan Program ½ Juta Buku untuk Anak Indonesia (BBN), Kegiatan Pertandingan Olahraga Tenis Meja & Tenis Lapangan antar BUMN di Bandung, Kegiatan Program Penghijauan Walipohon yang menginjak tahun ke 5, dan berbagai kegiatan positif lain, seperti Seminar Nasional & Workshop Tentang Regulasi Telekomunikasi di Jakarta.

Baca Lebih ...

A Drop of Your Blood May Save Life of Others ....
Senin 4 Maret 2019, Sekjen SEKAR Telkom, Abdul Karim mewakili Ketum membuka aksi kemanusiaan dalam rangka HUT ke-19 SEKAR Telkom. Sebanyak 302 peserta baik para karyawan yang berkantor di GMP Japati dan juga masyarakat sekitar kantor GMP.

Beberapa peserta ada yang dinyatakan dokter tidak memenuhi syarat disebabkan antara lain faktor tekanan darah, jumlah trombosit, jumlah HB, faktor usia maupun dikarenakan sedang rutin mengkonsumsi obat. 

Tapi jangan kecewa ya... niat baiknya pasti dapat pahala. Bisa coba lagi dikesempatan berikutnya.. SEKAR!!

 

Foto 1 675 x 452

Dirjen Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Kementerian Ketenagakerjaan Haiyani Rumondang (kanan) menerima plakat yang diserahkan Ketua SEKAR Telkom Asep Mulyana (kiri) disaksikan Direktur Wholesale and International Services Telkom Abdus Somad Arief (tengah) saat membuka SEKAR Telkom Fun Run 2018 di Jakarta, Minggu (8/4).

Baca Lebih ...